Senin, 12 Oktober 2015

North Kalimantan Services

Butuh waktu seharian untuk tiba dilokasi AMP customer ini, Perjalanan udara dari Jakarta - Balikpapan, transit dari Balikpapan menuju Bandar Juwata Tarakan. Tidak sampai disini lho, dari Tarakan harus menaiki transportasi sungai yang biasa mereka sebut Taxy Express (Speedboat) sekitar 2-3 jam menuju Tanjung Selor. Dari Tanjung Selor menuju Lokasi butuh waktu 1-2 Jam perjalanan darat. Wuihh,, capek dan kaget adalah hadiah yang kita dapatkan.

 
 Service alat dilaksanakan keesokan harinya, mengingat wajah masam dan letih sudah terpancar disetiap anggota yang datang dari Jakarta. :-D
Dibawah ini beberapa gambar yang diambil dari Lokasi AMP,
 
Asphalt Heating System

Water Circulating System Storage
 Drawing Fan ( Exhaust System )
Setelah 3 hari melaksanakan training dan pengecekan plant ( ditambah dengan pekerjaan pengawasan untuk proses pengoperasian AMP), tim dari Jakarta request ke pihak customer untuk melihat hasil produksi Hotmix yang sudah digelar dijalan. Dan hasilnya memuaskan, walau masih butuh waktu lama agar pengaspalan ini selesai dikerjakan. Dari total 20km yang menjadi target, baru 7km terselesaikan. Dengan strategi yang dilakukan oleh customer, hal ini masih didalam target.





0 komentar:

Posting Komentar